Senin, 8 September 2008 - 13:28 wib
JAKARTA - Pertamina EP menandatangani Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) sejak 15 september 2005. Pertamina mewarisi lapangan minyak dari Aceh hingga Papua dari KKKS tersebut.
"Saat ini Pertamina EP mewarisi lapangan-lapangan yang cukup banyak dari Aceh hingga Papua yang memiliki karakter yang berbeda-beda. Sehingga ini bisa menjadi salah satu kendala," ujar Dirut Pertamina EP Trisi Windono, di Gedung MPR/DPR, Jakarta, Senin (8/9/2008).
Adapun usaha-usaha yang dilakukan Pertamina EP, di antaranya meliputi peningkatan pengeboran, pengembangan preparasi serta stimulasi reopening sumur produksi. Kedua, perbaikan atau penggantian fasilitas produksi. Ketiga, adanya kecepatan produksi dan temuan eksplorasi dengan melakukan tut-on production. Keempat, optimalisasi lapangan marginal dan brown field, serta upaya meningkatkan produksi migas.
Sementara untuk kendala yang dihadapi Pertamina EP saat ini yakni, kesulitan untuk mendapatkan rig pengeboran akibat peningkatan kegiatan pengeboran di industri migas, adanya kendala lapangan yang terletak di Taman Nasional sehingga tidak dapat dilakukan proses kesiapan pengeboran untuk produksi migas.
Di samping itu, dia memberikan contoh Sangatta yang bisa menghasilkan produksi migas tambahan sekitar 800 ribu barel per hari.
Ketiga, kesulitan dalam pembebasan tanah untuk lahan pengeboran dan fasilitas produksi. Keempat, sulit mencari cadangan minyak baru yang menghasilkan. Hal tersebut tertuang dalam Panja Asumsi Pokok RAPBN 2009 DPR.
"2009, Pertamina EP dituntut untuk memproduksi 6,2 persen atau sekira 125,5 ribu barel per hari ketimbang 2008 yang hanya sekira 118 ribu barel per hari," tutupnya. (ade)
0 komentar:
Posting Komentar